Cara Buat Link WhatsApp – Membuat link WhatsApp dengan menggunakan wa.me, bit.ly serta linktree sebenarnya caranya sangat mudah, khususnya untuk seroang yang memiliki usaha online shop pastinya telah banyak tau akan bagaimana cara buat link wa secara langsung ke chat.
Untuk saat ini semua pengguna whatsapp tanpa harus simpan nomor dulu, nah cara lewar link whatsapp yang di bikin akan langsung masuk ke menu chat nomor yang di tuju, dengan adanya fitur ini tentu akan sangat membantu semua pengguna wa, terlebih untuk yang jualan di toko online.
Nah disini kami akan memberikan contoh link whatsapp yang akan langsung menuju menu chat > https://wa.me/62858XXXXXXXX.
Saat ketika link di atas anda kunjungi, maka dengan otomatis akan membuka aplikasi whatsapp jika anda klik dari ponsel yang anda gunakan, nantinya akan di arahkan ke bagian chat nomor tersebut.
Nah kurang lebih seperti itu, namun untuk anda yang penasaran dengan Cara Buat Link WhatsApp pada kesempatan kali ini jerin.id akan bagikan ulasan yang lebih lengkap di bawah.
Apa itu link WhatsApp?
Nah link whatsapp atau bisa kta sebut dengan wa.me ini merupakan salah satu cara supaya kita bisa kirim chat ke nomor tanpa harus simpan terlebih dahulu nomor tersebut.
Nah bahkan kita juga bisa memasukan template pesan dan sengan begitu tidak perlu ketik berulang-ulang terus.
Tidak sedikit orang yang memiliki toko online menggunakan link whatsapp, supaya memudahkan pelanggan ketika ingin tahu lebih banyak soal barang yang di jual.
Nah buat anda yang ingin tahu dengan Cara Buat Link WhatsApp bisa langsung simak pembahasan kami di bawah, karena kami telah rangkum beberapa metode yang bisa di gunakan untuk membuat link wa.
Cara Membuat Link WhatsApp
Terdapat beberapa metode yang akan kami bagikan di tutorial membuat link whatsapp kali ini muali dari yang paling mudah sampai yang paling ribet.
Pada umumnya orang-orang saat membuat link wa akan seperti ini :
https://api.whatsapp.com/send?phone=(isi nomor hp dengan awal 62)
conothnya saja : https://api.whatsapp.com/send?phone=6285825561698
namun URL yang ada seperti di atas bisa di katakan telalu panjang untuk kita posting melalui sosial media, nah makanya sekarang muncul beberapa trik untuk memperpendek link wa.
Bertujuan supaya tetap sama menuju chat langsung ke nomor yang di tuju, cara ini juga bisasanya di pakai para penjual online, dan link chat whatsapp tersebut bertujuan pada calon pembeli, dan natinya untuk lakukan order melalui WhatsApp.
Untuk yang lebih jelasnya anda bisa langsung simak saja penjelasanya dan cara membuatnya di bawah ini :
Cara Membuat Link wa.me
Cara buat link wa.me terbilang sangat mudah namun pastinya ada saja orang yang memang baru pertama kali mencoba dan tidak tahu dan menanyakan soal cara membuatnya, nah oleh karena itu disini kami akan buat contohnya maka anda bisa simak baik-baik.
https://wa.me/628xxxxxxxxx
pada nomor 628512345678 anda bisa menganti nomor wa tujun, dan pastikan anda tida merubah awal 62 karena itu kode negara Indonesia, untuk simplenya saja angka 62 itu menggantikan 0 di awal nomor.
Kalau anda mau pasang link wa.me pada situs atau landing page maka bisa masukan kode seperti di bawah ini :
<a href=”https://wa.me/6285xxxxxxxx”>link whatsapp</a>
Jangan sampai lupa untuk ganti nomor tujuan, pada bgian kata-katanya anda bisa ubah sesuai dengen keperluan anda.
Cara Membuat Link WhatsApp di bit.ly
Bitly merupakan salah satu situs shortlink atau memperpendek link url, nah banyak pengguna internet menggunakan bitly untuk memperpendek link yang nantinya bisa anda bagikan ke sosial media, dan biasanya link bitly ini akan di pasang pada bio sosial media seperti Facebook, Instagram, Landing Page jualan produk dan masih banyak lagi.
Link whatsapp dengan bit.ly ini terbilang sangat cocok untuk kita gunakan pada olshop.
Ada juga cara untuk memper pendek link whatasapp dengan bitly seperti berikut :
- Kunjungi bitly.com
- Daftar atau bisa langsung login dengan akun Facebook, Google atau Twitter.
- Pada halaman awal bisa langsung create your first link.
- Tempel link wa yang ingin anda ubah jadi link shotlink bitly.
- Nah jika sudah anda bisa klik tombol create.
- Selesai, link telah di perpendek.
Cara membuat link whatsapp di bitly seperti di atas anda bisa lakukan menggunakan perangkat ponsel atau perangkat computer seperti pc dan laptop, dan untuk langkah-langkahnya anda tinggal ikuti saja di atas.
Buat Link WhatsApp dengan linktree
Dengan menggunakan tool bernama linktree, anda bisa buat beberapa link whatsapp jadi satu link tunggal, nah saat di pasang pada bio Instagram atau facebook anda bisa lebih efisien dan terlihat sangat rapih.
Nah untungnya linktree bisa anda gunakan secara gratis ketika pertama kali daftar, anda hanya cukup daftar akun pada linktr.ee dan bisa membuat link di sana.
Untuk cara membuatnya anda bisa langsung cek saja di bawah ini.
- Langkah pertama anda bisa buat terlebih dulu akun linktree melalui link berikut ini https://linktr.ee/register. Daftar gunakan data alamat email seperti nama dan password.
- Untuk percobaan anda bisa gunakan paket gratis saja.
- Lalu buka email untuk lakukan verifikasi linktree, nah sesudah berhasil di verifikasi maka berikutnya anda tinggal lanjutkan.
- Caranya anda bisa klik tombol Add new link.
- Isi kolom title menggunakan kata Whatsapp dan tempelkan link whatsapp yang telah anda buat sebelumnya di kolom url misalnya sebagai contoh: https://wa.me/628xxxxxxxx. Untuk menambahkan link anda bisa pilih Add New Link.
- Link whatsapp telah di tambah linktree, dan contoh hasilnya akan seperti : https://linktr.ee/jerin.
- Selesai.
Buat Tautan WhatsApp dengan Isi Pesan
Cara berikutnya membuat link wa dan isi pesan bisa anda atur dengan sesuai keinginana kita sendiri, terdapat cara manual atau menggunakan tool, nah di sini kami akan bagikan cara dengan bantuan tool.
Nah untuk caranya sendiri anda bisa langsung saja cek di bawah ini.
- Langkah pertama anda bisa mengunjungi https://bukuwarung.com/link-whatsapp/.
- Berikutnya isikan no whatsapp tujuan.
- Tulis isi pesan dengan sesuai format order anda.
- Nah jika sudah anda bisa klik tombol salin link atau mengunjungi link untuk lihat hasilnya.
- Jika sudah anda bisa klik salin link atau kunjungi link untuk lihat hasil.
Membuat Tautan WhatsApp Menggunakan Gambar
Nah supaya lebih menarik link wa juga bisa kita kombinasikan dengan sebuah gambar, untuk caranya sendiri terbilang cukup mudah, dimana kita pasang kode sederhana ini pada website anda, baik itu landing page atau dengan web biasa.
Untuk selengkapnya anda bisa langsung saja lihat di bawah ini :
<a href=”https://wa.me/628xxxxxxxxx”><img src”http://xxx.id/url-gambar”></a>
Gantikan link wa https://wa.me/628xxxxxxxxx dan url gambar http://xxx.id/url-gambar sesuai dengan yang anda inginkan.
Akhir Kata
Demikian saja untuk pembahasan yang kami bagikan kali ini, semoga dengan adanya artikel yang kami bahas ini bisa bermanfaat untuk anda, dan jika terdapat salah-salah kata kami mohon maaf, akhir kata saja dari kami sekian dan terima kasih.